Ini Spesifikasi Chery Tiggo Cross Yang Akan Dijual Di Indonesia

Ini Spesifikasi Chery Tiggo Cross Yang Akan Dijual Di Indonesia Ini Spesifikasi Chery Tiggo Cross Yang Akan Dijual Di Indonesia Intip spesifikasi Chery Tiggo Cross yang diperkenalkan oleh PT Chery Sales Indonesia bermain di segmen crossover SUV. Gridoto / Tips & Trick Radityo Herdianto February 12th, 8:00 PM February 12th, 8:00 PM

GridOto.com – Chery Tiggo Cross resmi diperkenalkan oleh PT Chery Sales Indonesia (10/2).

Chery Tiggo Cross yang dijual di Indonesia hadir dalam dua tipe.

Bermain di segmen crossover SUV, Chery Tiggo Cross punya dimensi panjang 4.320 mm, lebar 1.831 mm, dan tinggi 1.652 mm dengan wheelbase 2.610 mm.

Chery Tiggo Cross mengusung desain Tiger Philosophy.

Baca Juga: Chery Tiggo Cross Resmi Diperkenalkan, Bakal Gantikan Tiggo 5X?

Tampilan depan dihiasi lampu LED dengan DRL yang menggambarkan garis cakar harimau, lengkap dengan desain Shield Shaped Protective Grille berwarna hitam.

Begitupun bagian belakang menggambarkan punggung harimau dengan lampu LED garis cakar harimau.

Urusan dapur pacu, kedua tipe pakai mesin G4G15 1.500 cc 4 silinder segaris bertenaga 114 dk dan torsi 138 Nm dengan pilihan transmisi otomatis Continously Variable Transmission (CVT).

Antara kedua tipe, dari sisi eksterior yang paling membedakan adalah sunroof dan pelek.

Dimana tipe terendah absen fitur sunroof serta punya ukuran pelek 16 inci, sementara tipe tertingginya sudah ada sunroof dan ukuran pelek 17 inci.

Baca Juga: Chery Tiggo Cross Sebentar Lagi Rilis di Indonesia, Bakal Bawa Kejutan

Beranjak ke sisi interior, nyaris tidak ada perbedaan di antara kedua tipe yang dihadirkan.

Seperti panel instrumen 10,25 inci, head unit 10,25 inci dengan konektivitas wireless Android Auto dan Apple CarPlay, multifunction steering, pengaturan setir tilt dan telescopic, bucket seat bahan kulit, electric parking brake dengan auto hold, hingga smart entry dan start stop engine button sudah menjadi standar.

Tapi pada tipe terendah tidak dilengkapi dengan ADAS (Advanced Driver-Assistance System).

Pada tipe tertinggi yang sudah dilengkapi ADAS memiliki 15 fungsi sistem keselamatan.

Sebut saja seperti ACC (Adaptive Cruise Control), AEB (Autonomous Emergency Braking), TJA (Traffic Jam Alert), ICA (Integrated Cruise Assist), RCTB (Rear Cross Traffic Braking), ELK (Emergency Lane Keeping), maupun LKA (Lane Keeping Assist).

Baca Juga: Ketemu Chery Tiggo 9 PHEV Terbaru, Bakal Dijual di Indonesia?

Masih ada lagi sistem BSD (Blind Spot Detection), LDW (Lane Departure Warning), RCTA (Rear Cross Traffic Alert), LCA (Lane Change Assist), RCW (Rear Collision Warning), IHC (Intelligent Headlamp Control), serta MCB (Multi Collision Brake).

Yang menjadi pembeda lain antara kedua tipe ini pada tipe tertinggi juga sudah dilengkapi kamera 360, 6 airbag, ambient light, dan head rest tengah di bangku baris kedua.

Sedangkan tipe di bawahnya hanya dilengkapi 4 airbag, kamera parkir, dan tidak ada head rest tengah di bangku baris kedua.

   

Copyright Gridoto 2025

Related Article

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *